Arti rental mobil lepas kunci

Apa itu arti dari layanan rental mobil lepas kunci? Yang tepat dari pengertian istilah rental mobil lepas kunci adalah, mobil rental disewakan ke penyewa tanpa sopir atau driver dari perusahaan rental mobil. Jadi jika kita menggunakan sistem ini, pihak penyewalah yang menyediakan driver. Bisa jadi yang menjadi sopir mobil yang disewa adalah penyewa sendiri, atau orang lain yang ditunjuk penyewa seperti adik, paman, teman dan lainnya.

Keuntungan dan kerugian lepas kunci

Bicara soal keuntungan rental mobil lepas kunci, maka pihak penyewa memiliki keleluasaan atau bisa dibilang lebih flexible dalam menggunakan mobil. Itulah keuntungan utama dari jenis rental mobil ini. Lebih Bebas Ketika memilih untuk menyewa mobil saat liburan, maka itu berarti anda bisa lebih bebas, artinya waktu anda tidak terburu-buru. Anda bisa bebas berada di suatu tempat wisata tanpa khawatir akan ketinggalan kereta, bus, atau yang lainnya. Jadi, anda bisa fokus menikmati liburan wisata tanpa memikirkan hal yang lain.

baca juga : 10 Tempat Wisata Populer Di Malang Dan Batu Yang Sudah Dibuka Kembali

Jika anda menggunakan mobil sendiri (sewa), anda bisa lebih leluasa dalam memilih jalur yang diinginkan. Berbeda jika anda menggunakan angkutan umum, tentunya anda tidak punya pilihan dan hanya mengikuti sopir saja. Begitu pula jika anda naik kendaraan umum waktu anda untuk ke tempat tujuan akan lebih lama.

Namun jika rental mobil lepas kunci dilakukan di daerah dimana driver selain dari perusahaan rental mobil itu tidak memahami jalur, hal ini malah akan menimbulkan masalah dan kesulitan lain, yaitu soal jalur perjalanan yang hendak ditempuh. Pada bagian inilah titik dimana kerugian sewa mobil lepas untuk itu ada. Disamping itu, untuk jenis sewa mobil ini, biasanya dikenakan beban tanggunan bersama antara usaha rental mobil dan penyewa jika terjadi kerusakan pada mobil.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.